Cakralampung.com – Sekolah Dasar Negeri 04 (SDN-04) Bumi Nabung Ilir, Kecamamatan Bumi Nabung, Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng), mengadakan Pelepasan Purna Bhakti untuk Pahlawan Tanpa Tanda Jasa, Rabu (12/10/2022).
Saat ditemui awak media cakra lampung diruang kerja Kepsek Siti Aminah S.Pd mengatakan bahwa ada guru yang akan pensiun yakni guru yang bernama Nur Susi S.Pd.,
“Hari ini akan di adakan perpisahan dengan guru yang saat ini tugasnya udah selesai, wali murid beserta para siswa juga ikut dalam acara tersebut,” ungkapnya.
Kepsek Siti Aminah juga bangga dengan beliau yang selama masa pengabdiannya dalam dunia pendidikan, dan beliau juga sangat bijak dalam membina juga memberikan materi pembelajaran kepada para siswa didiknya.
sementara disisi lain nur susi S,Pd sebagai guru purna bakti, ia juga menjelaskan kepada media cakra lampung, bahwa dirinya telah menjabat sebagai dewan guru selama hampir 40 tahun.
“Saya menjabat kurang lebih 39 tahun, 6 bulan, dari tahun 1983 sampai sekarang tahun 2022 ini, dan saya banyak mengucapkan terimakasih kepada seluruh dewan guru yang mana pada saat kita bersama solidaritasnya, semangat dan kekompakan, dan loyalitas tanggung jawab sebagai guru, tidak akan pernah saya lupakan,” ungkapnya.
Nur Susi juga meminta maaf bila ada kekurangan dan kekeliruan yang pernah ia lakukan baik disengaja ataupun tidak disengaja.
“Kepada bapak kadis pendidikan Syarif Kusen saya pribadi mohon maaf yang sebesar besarnya apabila ada kesalahan dalam masa pengabdian saya selama ini dan saya juga mengungkapkan terimakasih sebesar besarnya kepada seluruh tenaga pendidik yang sudah pernah bersama samaa saya,” (hdj/arm/rmn).