Cakralampung.com -Program unggulan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Way Kanan yakni Gerakan Infak seribu sehari (Geiser) mulai di luncurkan bersamaan dengan musyawarah perencanaan pembangunan tingkat Kecamatan (Musrenbangcam) kecamatan Umpu Semenguk, Bertempat di Balai Kampung Bumi Ratu, Selasa (04/02/2025).
Gerakan infak seribu sehari dimulai oleh Bupati Way Kanan dengan memberikan infaknya melalui Baznas yang diikuti oleh seluruh tamu undangan yang hadir.
Ketua Baznas Kabupaten Way Kanan, Abud Nursyhab mengatakan pada tahun 2025, Pihaknya telah menyiapkan program prioritas yang diharapkan mampu membawa perubahan nyata bagi perekonomian masyarakat.
Ia mengatakan, program tersebut adalah gerakan infak seribu sehari (giser), bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di setiap satuan kerja.
“Kami telah berkoordinasi dengan pak Bupati dan Kepala Badan pengembangan sumberdaya manusia (BKPSDM) terkait program Geiser,”jelas Abud Nursyhab.
Lebih lanjut Abud Nursyhab menjelaskan dari hasil pengumpulan program tersebut dananya akan dimanfaatkan untuk membantu guru ngaji yang ada di Kabupaten Way Kanan.
Adapun guru ngaji yang nantinya akan diberikan bantuan adalah guru ngaji yang telah terdaftar di kementerian agama. (apr/din)