LAMPUNG TENGAH

Wabup Lampung Tengah Bagikan Takjil pada Masyarakat

Wakil Bupati Kabupaten Lampung Tengah, I Komang Koheri menyempatkan membagikan bingkisan takjil kepada masyarakat yang melintas di depan Rumah Dinas Wakil Bupati Lampung Tengah. Rabu,(12/03/2025).

Dalam kegiatan tersebut I Komang Koheri didampingi Wakil Ketua TP PKK Lampung Tengah Ibu Ni Ketut Dewi Nadi, berserta jajaran Kepala OPD terkait dilingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah.

Saat diwawancarai, Wakil Bupati, I Komang Koheri mengatakan kami membagikan takjil gratis sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah untuk masyarakat.

Lebih lanjut, I Komang Koheri juga mengatakan ramadhan ini merupakan bulan yang baik, momentum ini jangan sampai dilewatkan oleh kita untuk berbagi kepada sesama.

Masyarakat menyambut baik dan senang dengan pemberian takjil ini dan sesekali terdengar masyarakat yang menerima takjil mengucapkan terimakasih.(sat)

What's your reaction?

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.