LAMPUNG TENGAH

Yunisa Putra Hadiri Deklarasi dan Penyerahan SK DPC GRIB Jaya selalu PAC Lampung Tengah

 

 

 

 

LAMTENG – Deklarasi dan Penyerahan SK Definitif Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya, kepada PAC GRIB seluruh kecamatan yang ada di kabupaten Lampung Tengah, Minggu (25/12/2024).

 

Ormas GRIB Jaya didirikan oleh Hercules Rosario Marshal yang saat ini menjabat sebagai Ketua Umum DPP Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya.

 

Acara penyerahan SK PAC GRIB Jaya se-Kabupaten lampung tengah ini dihadiri Ketua DPC GRIB Jaya Lamteng, Yunisa Putra, beserta para pengurus dan para tamu undangan.

 

Dalam sambutannya Yunisa Putra selaku ketua GRIB Lamteng, ia memaparkan tentang aturan aturan dalam organisasi gribgrib.

 

“Untuk sodara ku semua baik itu kepengurusan PAC atau pun ranting di masing-masing kampung harus jelas setrukturnya dari ketua dan jajaran nya begitu juga dengan rantingnya, semua memegang amanah yang telah dipercayakan terhadap ketua ketua pac di masing-masing kecamatan, karena lampung tengah ada 28 kecamatan dan secara legal litas dari kantor itu juga harus jelas domisilinya, karena kita tidak kebal hukum, kita di GRIB patuh dan taat aturan hukum,” ujarnya.

 

Yunisa menambahkan agar untuk semua agota GRIB yang ada di lampung tengah ini bisa membesarkan nama GRIB.

 

“Karena kita dari rakyat untuk rakyat, kita harus satu aksi satu komando, menjunjung tinggi nama baik Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya,” katanya. (Hdj)

What's your reaction?

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.