TULANG BAWANG

Winarti Siap Lanjutkan BMW

Pilkada Tulang Bawang

POLITISI asal PDI Perjuangan yang juga mantan Bupati Tulang Bawang (Tuba), ikut mencalonkan diri sebagai bupati pada Pilkada 2024 ini.

Bunda Winarti bertekad untuk melanjutkan program BMW yang telah digagasnya pada periode sebelumnya. BMW jilid dua akan fokus pada peningkatan infrastruktur, ekonomi kerakyatan, dan kualitas pendidikan.

“BMW jilid dua akan lebih fokus pada pembangunan infrastruktur, terutama di pedesaan. Kami ingin memastikan semua masyarakat Tulangbawang dapat merasakan akses yang mudah dan nyaman,” paparnya.

Selain itu, Bunda Winarti juga ingin meningkatkan ekonomi kerakyatan dengan mendorong UMKM dan membuka lapangan pekerjaan. Pendidikan juga menjadi fokus utama, dengan meningkatkan kualitas pendidikan dan akses yang merata bagi semua anak di Tulangbawang. (fky/asf)

 

 

Optimis Bakal Diusung PDI-P

WINARTI yakin dengan tekadnya dan dukungan penuh dari kader PDIP untuk memenangkan Pilkada 2024.

“Saya yakin dengan dukungan penuh dari kader PDIP dan masyarakat Tulang Bawang, BMW jilid dua akan terwujud,” tegasnya.

Kemunculan Bunda Winarti kembali meramaikan bursa calon Bupati Tulangbawang.

Dengan pengalaman dan program yang pro-rakyat, Bunda Winarti menjadi salah satu kandidat kuat yang diunggulkan.

Masyarakat Tulangbawang menaruh harapan besar pada Bunda Winarti untuk membawa kabupaten ini ke arah yang lebih maju dan sejahtera. (fky/asf)

What's your reaction?

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.