Cakralampung.com – Jambore Sekolah Sepak Bola Geas National Championship Cup VI tahun 2023 kini hadir di Kota Bandarlampung. Acara tersebut digelar untuk mencetak bibit unggul para pesepakbola usia dini khususnya untuk Sekolah Sepak Bola di Bandarlampung dan didaerah sekitar Bandarlampung pada umumnya.
Ketua Umum Gaes Indonesia H. A Syiaruddin didampingi Ketua Penyelenggara Gaes Nasional VI Hadi Rohadi mengatakan, Geas Nasional Championship Cup IV Tahun 2023 Regional Bandarlampung diikuti 16 Team disetiap kategorinya (U-10 dan U-12) dan memperebutkan 1 (satu) Tiket Nasional mewakili Kota Bandarlampung untuk bertanding di komplek gelanggang olahraga Divif 1 Kostrad Cilodong Depok Jawa Barat.
“Mengikuti acara Jambore Nasional Sekolah Sepak Bola Geas National Championship IV Kategori U-10 dan U-12 ini akan dilaksanakan pada Bulan September 2023,” ungkapmya.
Dikatakannya, Jambore Sekolah Sepak Bola Geas National Championship Cup sudah diselenggarakan sejak Tahun 2018 namun untuk Regional Bandarlampung sendiri baru Tahun 2023 dipercaya menyelenggarakan Geas National Championship Cup Regional, sesuai dengan SK Ketua Umum Geas Indonesia Nomor : 009/GR/VI/2023 tanggal 17 Janurai 2023.
“Perihal Rekomendasi Pelaksanaan Regional Bandarlampung maka SSB Kedaton United Bandarlampung resmi sebagai Peneyelenggara Geas Regional Bandarlampung,” terangnya.
Lanjutnya, pelaksanaan Geas National Championship Cup VI Tahun 2023 Regional Bandarlampung, akan diselenggarakan pada Tanggal 4 Juni 2023 di Stadion Sumpah Pemuda Way Halim Bandarlampung
“Jadi kepada pengurus Sekolah Sepak Bola (SSB) yang ada di Bandarlampung dan sekitarnya diharapkan untuk dapat berpartisipasi dalam gelaran event tersebut,” imbuhnya.
Tambahnya, disamping 1 (satu) Tiket Nasional panitia penyelenggara menyediakan trofi dan uang pembinaan bagi peserta yang meraih Jura I, II, III dan IV namun khusus untuk Tiket Nasional dapat diraih untuk Juara I saja.
“Daftarkan segera Sekolah Sepak Bola karena Kuota hanya untuk 16 Team disetiap kategorinya,” pungkasnya. (rls/din)